Kisah Unik Dari 5 Perusahaan Smartphone Dibalik Pembuatan logo nya
Toko Asus

Kisah Unik Dari 5 Perusahaan Smartphone Dibalik Pembuatan logo nya

Posted on

Kisah Unik Dari 5 Perusahaan Smartphone Dibalik Pembuatan logo nya

Sebuah logo yang dimiliki perusahaan tentunya memiliki filosofi tersendiri yang tertanam didalam logonya. Meskipun demikian, tak semua orang mengetahui itu arti dan filosofi logo tersebut.

Nah, untuk itu artikel ini akan mengulas filosofi dari 5 Perusahaan Smartphone Raksasa.

Berikut ulasannya :

  1. Apple
Apple Store foto google.com

Siapa sih yang tidak mengenal perusaan satu ini. Jika melihat logonya saja yang berupa apel yang digigit, pasti banyak orang langsung mengenalnya. Logo berupa apel digigit itu memiliki banyak versi tentang kisah pembuatan logonya.

Namun info dari desainer logo Apple tersebut, Rob Janoff mengatakan bahwa sengaja membuat gambar apel tergigit agar berbeda dengan buah serupa. Katanya, dia ingin membuat siluet apel, namun untuk membuatnya jelas seperti apel dan bukan buah lain, dia melakukan hal yang sama yaitu menggigitnya.

  1. Asus
Toko Asus

Dikutip dari web https://www.asus.com/id/, perusahaan Teknologi asal Taiwan ini menjelaskan bahwa kata “ASUS” diambil dari metologi Yunani yaitu Pegasus. Pegasus merupakan kuda bersayap yang melambangkan kebijksanaan dan pengetahuan.

Nama ASUS itu juga digunakan pada logo perusahaan. Logo Asus melambangkan semangat perusahaan agar tumbuh lebih kuat dan bertanggung jawab terhadap konsumen.

  1. Huawei
Foto : google.com

Huawei merupakan salah satu pemasok perangkat telekomunikasi dan jaringan komunikasi terbesar di Cina dan dunia, yang didirikan pada tahun 1988 oleh Ren Zhengfei. Nama Huawei ini terdiri dari dua suku kata yaitu HUA yang berarti kelopak bunga atau keagungan dan Wei yang artinya pencapaian yang membanggakan. Dari arti Hua dan Wei bisa disimpulkan bahwa perusahaan ini berkembang dan besar seperti bunga yang mekar. Seperti pada logo nya yaitu menggambarkan kelopak bunga yang mekar.

  1. Samsung
Samsung store singapore
Foto : google.com

Perusahaan asal Korea Selatan yang didirikan oleh Lee Byung Chull pada tahun 1938. Pada awal terbentuknya nama perusahaan ini adalah Samsung Sanghoe yang bergerak dibidang pertanian.

Samsung telah beberapa kali mengalami pergantian logo. Pada logo sebelumnya perusahaan ini sering menyematkan tiga bintang pada logonya. Samsung jika diterjemahkan “Tiga Bintang” dikenal dalam simbolisme Korea memiliki makna “Hanja”. Yang artinya “besar,banyak dan kuat”.

logo pertama asus
foto : google.com

Setelah tahun 1992, Samsung hanya menggunakan nama pada logonya. Tapi makan dari logo ini menunjukkan bahwa Samsung tidak hanya ingin jadi Bintang tetapi menjadi pusat perhatian di muka bumi.

  1. Xiaomi
xiaomi store
foto : google.com

Satu lagi perusahaan raksasa Smartphone asal Tingkok yaitu Xiaomi. Kata MI yang tertera pada logo merupakan singkatan dari “Mobile Internet”. Perusahaan ini awalnya didirikan untuk menjadi Perusahan Teknologi Mobile Pertama di Tiongkok. Awalnya perusahaan ini tidak memiliki niat untuk menembus pasar International.

Cara penyebutan Xiaomi dalam Bahasa mandarin ‘Shao Mi’